Gangguan Layanan Email students.itb.ac.id
Kepada pengguna layanan Email Students ITB,
Kami informasikan bahwa pada tanggal 25 Agustus 2015 Layanan Email Students ITB mengalami gangguan yang disebabkan oleh kerusakan tiga buah harddisk pada server yang menjalankan Layanan Email Students ITB. Kerusakan tersebut merupakan salah satu insiden paling parah yang pernah dialami oleh Layanan Email Students ITB sehingga menyebabkan data dari Email Students ITB tidak dapat diakses kembali.